Harus diakui bahwa kehidupan orang indonesia di desa ataupun di kota masih dipenuhi oleh aroma mistik. Pikiran mistik diturun oleh orang-orang tua jaman dahulu sampai sekarang. Segala sesuatu masih saja dihubungkan dengan mistik. Apalagi bila sesuatu itu tidak bisa diterangkan dengan pikiran atau logika karena kebodohan atau keterbatasan ilmu.
Segala sesuatu yang bersifat mistik biasanya dihubungkan dengan jin, roh penunggu, sing mbahu rekso, kuntilanak,genderuwo dan sebangsanya. Contoh klasik hal yang berbau mistik adalah bila ada pohon rindang pasti dikaitkan dengan kuntilanak atau genderuwo. Mindset ini berbeda sekali dengan mindset orang India, dimana ada pohon disitu ada tarian.
Jika sesuatu dihubungkan dengan mistik maka otak atau logika menjadi kalah dan iman juga semakin lama semakin tergerus dan lama-lama diperbudak oleh jin syetan yang seharusnya dilawan.
Bukan hanya pikiran mistik tapi juga ilmu mistik. Tidak ada gunanya mempelajari ilmu mistik. Hari gini yang penting adalah akhlak yang baik, pergaulan yang baik, ilmu mencari rejeki yang baik, dan iman yang baik.Jika semuanya baik maka semua insya Allah akan baik. Bandingkan, jika anda sakti setinggi apapun kalau mempunyai musuh atau tidak disukai oleh orang lain maka sewaktu-waktu anda akan celaka.
Bukan hanya itu saja, ilmu-ilmu kesaktian pada akhirnya akan membuat orang yang mengamalkannya akan menderita di hari tuanya. Ilmu-ilmu mistik atau kesaktian di hari tua akan menjadi beban dan banyak menimbulkan penyakit, lain dengan waktu muda ketika badan masih sehat dan kuat. Ilmu-ilmu mistis atau mistik tersebut tidak membawa dampak yang buruk malah tampak semakin membuat pemiliknya menjadi jaya.
Ilmu-ilmu mistik pada intinya adalah suatu ilmu yang memperkuat hawa nafsu. Nafsu untuk memiliki harta (ilmu penglarisan), nafsu memperkosa dan memperbudak wanita (ilmu pelet, jaran goyang dll), ilmu pertunjukan kekuatan dan kewibawaan (ilmu kewibawaan), ilmu memaksakan kehendak pada orang lain (ilmu gendam) dan nafsu-nafsu lainnya.
Di setiap hari akhir atau sakaratul maut, khadam-khadam tersebutlah yang membuat sakaratul maut menjadi susah. Ini insya Allah akan saya bahas pada postingan yang lain.
Comments
Post a Comment